Twibbon MPLS 2021, Begini Cara Membuatnya

Twibbon MPLS 2021 – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) 2021 menjadi tahapan awal masuknya pelajar untuk jenjang pendidikan menengah di Indonesia.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, MPLS 2021 di sebagian besar wilayah Indonesia diselenggarakan online di tengah pandemi Covid-19.

Agar calon siswa-siswi tertarik dan semangat untuk menjalani MPLS 2021 maka tidak ada salahnya jika sekolah membuatkan Twibbon atau bingkai digital. Nantinya, dengan Twibbon tersebut para calon siswa-siswi merasa bangga masuk ke sekolah yang bersangkutan.

Twibbon tidaklah harus memiliki ornamen yang banyak, simple tapi menarik itu jauh lebih baik, dan yang terpenting menyertakan logo atau nama sekolah. Maka dari itu Kamu harus memilih dan membuat Twibbon yang proporsional untuk dibagikan.

Jangan khawatir, Sabilia sudah menyiapkan link download untuk Kamu dengan banyak contoh dan tempelatenya secara gratis tentunya. Simak artikel ini sampai tuntas, berikut ulasan mengenai Twibbon MPLS 2021.

Aplikasi Twibbon MPLS 2021

Untuk membuatnya secara manual, Kamu membutuhkan perangkat yang didalamnya memiliki software untuk mendesain seperti Photoshop, Illustrator, CorelDraw, atau Canva. Jika Kamu sudah menguasai kemampuan desain grafis tentunya sudah mengetahui cara kerjanya.

Adapun jika Kamu ingin membuatnya secara manual di Smartphone bisa menggunakan aplikasi Canva atau PicsArt. Kedua aplikasi tersebut direkomendasikan karena sangat mudah digunakan dan memiliki fitur yang memadai untuk membuat twibbon.

Bagi Kamu yang tidak ingin repot harus mengunduh aplikasi, Kamu bisa menggunakan situs Canva. Agar hasilnya lebih maksimal dan mudah membuat Twibbon, gunakan laptop atau komputer untuk masuk ke situs www.canva.com.

Cara Membuat Twibbon di Canva.com

Dalam situs Canva, Kamu bisa membuat Twibbon dengan leluasa tanpa harus membuatnya dari nol. Karena didalamnya sudah disediakan tempelate yang gratis dan tinggal diedit saja. Berikut langkah-langkahnya membuat Twibbon MPLS 2021 di Canva.com:

  • Buka situs www.canva.com di laptop atau komputer;
  • Login terlebih dahulu menggunakan akun Facebook atau Google;
  • Setelah masuk dan berada di halaman utama, pilih “Buat Desain’
  • Sesuaikan ukurannya, biasanya “500×500 pixels”
  • Cara membuat twibbon dengan menggunakan canva silahkan kamu klik tombol search
  • Masukkan pencarian “frame”, maka akan tampil berbagai pilihan frame twibbon
  • Silahkan kamu klik salah satu frame yang kamu sukai
  • Tambahkan text pada twibbon dengan cara klik text > pilih jenis text yang di inginkan
  • Edit text nya dengan cara klik pada text tersebut
  • Kemudian ganti background nya dengan klik menu “backgound”> pilih jenis background yang di inginkan
  • Kamu juga bisa menambahkan gambar atau foto kamu kedalam nya dengan cara mengupload
  • Klik menu uploads > pilih foto yang ingin kamu masukkan> klik oke
  • Jika desain twibbon sudah selesai maka kamu tinggal mendownloadnya > klik tombol download> pilih file type > klik download > tentukan tempat penyimpanan nya > klik oke

Cara Download Twibbon MPLS 2021

Bagi kamu yang ingin langsung mengambil Twibbon tanpa terlebih dahulu membuatnya, alternatifnya yaitu menggunakan templeate. Banyak situs yang menyediakan tempelate gratis Twibbon, beberapa diantaranya yaitu twibbonize.com, twibbon, dan pngtree.com.

Untuk cara downloadnya yaitu sebagai berikut.

  1. Masuk situs www.twibbonize.com;
  2. Silahkan login terlebih dahulu menggunakan akun Facebook atau Google;
  3. Lalu pilih menu “Jelajah” di bagian atas halaman;
  4. Di kolom pencarian ketikkan “MPLS”;
  5. Maka akan muncul banyak Twibbon MPLS, pilih salah satu;
  6. Twibbon siap diisi dengan foto diri;
  7. Selesai.

Lalu, jika Kamu memerlukan Twibbon sekaligus dengan mentahan filenya, bisa mengunjungi situs pngtree.

  1. Buka situs www.pngtree.com
  2. Login menggunakan akun Google/Facebook/Twitter;
  3. Ketikkan di kolom pencarian “twibbon design”;
  4. Akan muncul banyak tempelate dan pilih salah satu;
  5. Klik icon unduhan “PNG” dan file akan terdownload;
  6. Bagi Kamu  yang membutuhkan  file mentahannya format “EPS” tersedia disana untuk akun Premium yang berbayar.

Cara download file diatas bisa dalam bentuk PNG dan Kamu edit menggunakan aplikasi yang Sabilia sarankan diatas. Seperti menambahkan logo atau tulisan didalamnya. Adapun bisa digunakan sebagai contoh referensi untuk dibuat sedemikian rupa sesuai selera Kamu.

Akhir Kata

Demikianlah artikel Sabilia mengenai Twibbon MPLS 2021 dari mulai aplikasi yang dipakai sampai cara mendapatkan Twibbon. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!